Al Azhar Kalibanteng Peroleh Segudang Prestasi dalam Ajang Bergengsi…
Al Azhar Kalibanteng ikut memeriahkan ajang bergengsi tahunan yang diselenggarakan oleh Yayasan Pesantren Islam Al Azhar Jakarta. Kegiatan ini merupakan Kompetisi Olimpiade Sains Al Azhar (OSA)
Olimpiade Sains Al Azhar (OSA), salah satu ajang bergengsi yang digelar oleh Direktorat Pendidikan Dasar dan Menengah YPI Al Azhar. OSA resmi dibuka oleh Ketua YPI Al Azhar (Bidang Pendidikan Dasar dan Menengah), Dr. H. Budiyono, M.Pd. Pembukaan OSA ke-XIV dilaksanakan pada Jumat, 21 Januari 2022 di Kampus Al Azhar Kebayoran Baru secara virtual.
Kegiatan ini dihadiri oleh Pengurus YPI Al Azhar, Direktorat Dikdasmen, Inspektorat, Sekretariat secara offline dan 1000 partisipan secara virtual. Adapun mata lombanya antara lain; Matematika, IPA, IPS, Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Al Qur’an, Fisika, Kimia, Biologi, Ekonomi, Geografi, Kebumian, Astronomi, dan Komputer. Peserta yang mengikuti lomba terdiri dari tingkat SD, SMP, dan SMA Islam Al Azhar se-Indonesia.
Peserta sebanyak 1.035 murid tingkat SD, 423 murid tingkat SMP, dan 594 murid tingkat SMA mengikuti lomba secara virtual. Kegiatan OSA dilaksanakan selama 2 (dua) hari yakni tanggal 21-22 Januari 2022.
Al Azhar Kalibanteng mendelegasikan sejumlah murid dari tingkat SD, SMP dan SMA untuk mengikuti kompetisi tersebut. Adapun peserta dari SD Islam Al Azhar 25 Semarang berjumlah 18 Murid yang mengikuti kompetisi bidang matematika, Ilmu Pengetahuan Alam dan Pendidikan Agama Islam. Peserta dari SMP Islam Al Azhar 23 semarang berjumlah 9 Murid mengikuti Kompetisi bidang Matematika, Ilmu Pengetahuan Alam, dan Ilmu Pengetahuan Sosial. Peserta dari SMA Islam Al Azhar 15 Semarang berjumlah 13 Murid mengikuti kompetisi bidang Matematika, Kimia, Fisika, Biologi, Geografi dan Ekonomi.
Dari hasil seleksi Jum’at 21 Januari 2022 telah dilaksanakan seleksi Olimpiade Sains Al Azhar (OSA) dan hari Sabtu, 22 Januari 2022 dilaksankan babak Final. Kontingen Al Azhar Kalibanteng meraih cukup banyak Prestasi.
Alhamdullilah dalam olimpiade Sains Al Azhar (OSA) Se Indonesia Tahun 2022 memperoleh Prestasi sebagai berikut:
- SD Islam Al Azhar 25 Semarang
* Vaneysa Qanita Rasendrya Resqiana Kelas VD
* medali perak dalam cabang Lomba Pendidikan Agama Islam/ Pendidikan Al Qur’an
- SMP Islam Al Azhar 23 Semarang
* Mohammad Firmansyah Makruf kelas VIII B
* Medali Perunggu BIDANG MATEMATIKA
* Pembimbing: Diah Meilani, S.Si. & Muhammad Imam Muttaqin, S.Pd
* Lingga Akhdan Danendra Kelas VIII A
* Medali Perunggu BIDANG IPS
* Pembimbing: Nurul Alvi R.W, S.Pd. & Diah Nur Saputri, S.Pd.
* Raline Raishaa Poetri Kelas VIII A
* Medali Perunggu BIDANG IPA
* Muhammad Raihan Fakhir Mumtaz Kelas VII B
* Honorable Mention BIDANG IPA
* Pembimbing: Dewi Retnowati, S.Si. & Mega Ikawati Akmara, S.Pd.
- SMA Islam Al Azhar 15 Semarang
* Calviendra Reiky Laksana Kelas XI MIPA
* Medali Emas Fisika
* Pembimbing: Achmad Fajri Nur K., S.Pd.
* Alya Putri Ramadhani Kelas XI MIPA
* Medali Perak Matematika
* Pembimbing: Hikmatul Aini, S.Si.
* Shabita Qurrotul Aini Kelas XI IPS
* Medali Perunggu Ekonomi
* Pembimbing: Muhammad Choirul, S.Pd.
* Haikal Imam Ridha Kelas X MIPA
* Honorable Mention Biologi
* Hilmi Akmal Khatami Kelas X MIPA
* Honorable Mention Biologi
* Pembimbing: Mahanani, S.Pd.
Ibu Hj, Ir. Muncar Winarni, MBA selaku Ketua Yayasan Pendidikan Islam Al Fikri Semarang yang menaungi lembaga Pendidikan Al Azhar Kalibanteng Semarang Bangga serta mengapresiasi penuh atas capaian Prestasi yang diperoleh pada Kompetisi di ajang Begensi Se Indonesia Tersebut.
“ Selamat Untuk Ananda atas prestasi yang diperoleh dan membanggakan nama sekolah, Terimakasih Kepada Bapak Ibu Guru yang telah membimbing murid memperoleh prestasi. Bimbingan Bapak Ibu guru menjadi ladang amal ibadah atas ilmu yang sangat bermanfaat untuk murid.” Ucap Bu Win.
Semoga capaian Prestasi tersebut memberikan semangat lebih kepada murid Al Azhar Kalibanteng untuk terus berprestasi dalam meraih juara.