Antusias Murid Al Azhar Kalibanteng menyambut hari pertama masuk…
Rabu, 13 Juli 2022 menjadi hari pertama masuk bagi seluruh murid Al Azhar Kalibanteng. Sejak pagi hari Kampus I Al Azhar yang berada di jalan W.R. Supratman Kav 31-32 Pamularsih dan kampus II yang terletak di jalan Sri Kuncoro III/ 5 Kalibanteng Kulon Semarang telah dipadati sejumlah orang tua murid yang mengantarkan putra putrinya menuju sekolah. Berbeda dengan sekolah negeri dan beberapa sekolah lain pada umumnya dimana penetapan hari masuk jatuh pada tanggal 11 Juli 2022, Al Azhar Kalibanteng yang merupakan Lembaga Pendidikan Islam menerapkan libur dalam memperingati hari raya Idul Adha dan hari tasrik sehingga pada kesempatan ini baru melangsungkan hari pertama masuk sekolah. Seluruh pegawai baik pendidik dan tenaga kependidikan tentunya telah antusias mempersiapkan akan kehadiran ini serta semenjak pagi telah bersiap menyambut kedatangan raut wajah ceria murid yang mulai berdatangan.
Di kampus I yang meliputi KB-TK Islam Al Azhar 22 dan SD Islam Al Azhar 25 terlihat cukup berwarna atas kedatangan murid-murid yang cukup antusias. Disini orang tua masih cukup mendominan mengantarkan kehadiran putra putrinya di hari pertama masuk, terlihat beberapa orang tua masih ingin melihat putra-putrinya dalam beraktivitas di lingkungan sekolah.
Suasana berbeda terlihat di kampus II yang meliputi SMP Islam Al Azhar 23 dan SMA Islam Al Azhar 15 Semarang dimana rentang umur murid yang cukup memberikan kemantaban orang tua untuk sekedar mengantar tanpa harus menunggu aktivitas pertama murid. Murid di Kampus II memperlihatkan kemandirian dalam kegiatan yang telah dipersiapkan.
Hari efektif masuk pada kesempatan ini juga di ramaikan dengan kedatangan murid baru yang melaksanakan proses Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di seluruh jenjang unit sekolah Al Azhar Kalibanteng. Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh sekolah untuk memperkenalkan para murid baru pada semua hal yang berhubungan dengan sekolah mereka. Perkenalan Itu tidak sebatas antar murid baru dengan kakak kelas tapi juga guru dan komponen lainnya, seperti kegiatan rutin, norma, budaya, sistem dan tata tertib yang berlaku.
Kepala Bidang Pendidikan KB-TK-SD Bapak Budiyarno, S.Pd, dan SMP-SMA Bapak Ruswanto, S.Pd. M.Pd. mengapresiasi penuh kepada seluruh tenaga pendidik dan kependidikan Al Azhar Kalibanteng yang telah berjuang dari beberapa hari sebelumnya dalam mempersiapkan hari ini. Jeri payah Bapak Ibu guru dan karyawan telah memperlihatkan hasil dimana kegiatan berjalan lancar dan kepuasan terhadap orang tua atas pelayanan pendidikan yang di dapatkan putra-putri di hari pertama sekolah.
“Pengkondisian di awal sangat berpengaruh terhadap kenyamanan Ananda dalam bersosialisasi dan antusias dalam mengikuti kegiatan yang sudah dipersiapakan”, ujar salah satu orang tua murid yang hadir mengantar putrinya kesekolah.