Berita
Penyerahan Rapor dan Informasi Agenda Semester Genap Kelas IX…

Semarang β Kegiatan penyerahan rapor semester gasal dan penyampaian informasi agenda semester genap kelas IX di SMP Islam Al Azhar 23 Semarang berlangsung lancar dan tertib pada Jumat, 19 Desember 2025. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Lantai 2 SMP Islam Al Azhar 23 Semarang dan dihadiri oleh orang tua murid kelas IX.
Sejak pagi hari, para orang tua murid tampak hadir di lingkungan sekolah, sebagian bahkan sudah datang sebelum pukul 08.00 WIB. Kegiatan diawali dengan paparan informasi agenda kelas IX semester genap yang disampaikan langsung oleh Kepala SMP Islam Al Azhar 23 Semarang, Bapak Agus Sugito, S.Pd.
Dalam pemaparannya, Kepala Sekolah menjelaskan secara rinci agenda pembelajaran dan program kelas IX untuk semester genap, baik bagi peserta program akademik reguler, program tahfidz, maupun program bilingual. Penekanan informasi difokuskan pada penyesuaian agenda kelas IX yang sebelumnya telah disampaikan dalam kegiatan Awwalussanah serta tercantum dalam kalender akademik SMP Islam Al Azhar 23 Semarang.
Paparan Program Lanjutan ke SMA Islam Al Azhar 15 Semarang
Usai penyampaian agenda kelas IX, kegiatan dilanjutkan dengan paparan informasi mengenai program pendidikan di SMA Islam Al Azhar 15 Semarang. Informasi ini disampaikan langsung oleh Kepala SMA Islam Al Azhar 15 Semarang, Bapak Achmad Fajri Nur Khakim, S.Pd.
Paparan ini bertujuan memberikan gambaran lanjutan pendidikan bagi peserta didik kelas IX, sekaligus memperkuat kesinambungan pendidikan di lingkungan Al Azhar Kalibanteng sebagai sekolah Islam terbaik di Semarang.
Konsultasi Orang Tua dan Wali Kelas

Setelah rangkaian paparan informasi selesai, para orang tua murid melakukan konsultasi perkembangan belajar semester gasal bersama wali kelas masing-masing. Sebagian peserta didik kelas IX tampak turut hadir mendampingi orang tua dalam proses pengambilan rapor dan konsultasi.
Wakil Kepala SMP Islam Al Azhar 23 Semarang, Ibu Donik Agus Riyanti, S.Pd., menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan agenda rutin sekolah dalam rangka memperkuat sinergi antara sekolah dan orang tua murid.
βAgenda penyampaian laporan hasil belajar pada akhir semester merupakan agenda rutin sebagai upaya menjalin komunikasi dan memperkuat sinergi antara sekolah dan orang tua murid. Khusus kelas IX dikumpulkan dalam satu tempat karena adanya penyampaian informasi penting terkait rangkaian kegiatan kelulusan Angkatan XIV. Sementara untuk kelas VII dan VIII akan dilaksanakan pada hari berikutnya di ruang kelas masing-masing,β ungkapnya.
Melalui kegiatan ini, SMP Islam Al Azhar 23 Semarang berharap terjalin komunikasi yang semakin harmonis antara sekolah dan orang tua dalam mendampingi peserta didik menuju tahapan pendidikan selanjutnya.
Hashtag SEO & FYP:
#SekolahIslamTerbaikDiSemarang
#SMPIslamAlAzhar23
#AlAzharKalibanteng
#PendidikanIslamUnggulan
#SekolahIslamFavoritSemarang
#PenyerahanRapor
#AgendaKelasIX
#OrangTuaMurid
#SinergiSekolahDanOrangTua
#PendidikanBerkarakterIslam
#SMAIslamAlAzhar15
#SekolahIslamBerkualitas

















